-->

Ternyata Coklat Sangat Bermanfaat Untuk Kesehatan Jantung


Tau kah kamu, bahwa coklat ternyata bermanfaat untuk kesehatan jantung dan pembuluh darah loh sob. Koq bisa? Mungkin kalian belum mengetahui nya begitupun dengan saya dan pada kesempatan kali ini saya ingin membahas sedikit dan berbagi isi judul artikel di atas dari berbagai sumber yang saya dapatkan.

Penyakit gagal jantung merupakan penyakit jantung dan pembuluh darah yang cukup memerlukan perhatian. Penyakit ini biasany diderita oleh orang yang berumur tua, dan memiliki riwayat penyakit darah tinggi. Gejala dari penyakit gagal jantung biasanya sesak nafas, jantung berdebar, dan kaki terlihat bengkak. Jika tidak ditangani secara baik maka akan berakibat fatal.

Penanganan penyakit gagal jantung ditangani oleh dokter dengan menggunakan berbagai macam obat-obatan. Namun ilmu kedokteran terus berkembang, berbagai alternative lain untuk menangani penyakit ini terus dicari dan diteliti demi kehidupan penderita penyakit gagal jantung yang lebih baik.

Untuk pecinta coklat berikut ini ada berita gembira untuk kalian. Sekelompok peneliti mengemukakan bahwa coklat dapat bermanfaat untuk kesehatan jantung. Dalam sebuah penelitian yang dirilis oleh European Heart Journal menyebutkan bahwa mengkonsumsi coklat yang kaya kandungan flavanol secara akut akan meningkatkan fungsi vaskuler pada penderita gagal jantung.

Dimana pasien gagal jantung merupakan pasien dengan penyakit jantung dan pembuluh darah tahap akhir, yang bisa mengancam jiwa. Flavanol tersebut dapat memperbaiki fungsi vaskuler, sehingga fungsi jantung dapat meningkat.

Beberapa penelitian dan asumsi sebelumnya juga menyebutkan hal yang demikian. Coklat dapat menurunkan tekanan darah dan detak jantung. Namun demikian bukan berarti kita harus mengkonsumsi coklat terus-menerus. Coklat yang beredar di pasaran, terutama di Indonesia, yang mengandung flavanol yang banyak mungkin masih susah ditemui di pasaran.

Namun demikian penelitian tersebut juga mengakui adanya berbagai kekurangan dalam berbagai hal, terutama pola makan dan minum pasien yang tidak terkontrol dengan baik sehingga dapat memunculkan berbagai pertanyaan. Peneliti berharap penelitian tentang hal ini dapat berlanjut dan dapat menambal kekurangan pada penelitian ini.

Beberapa mitos mengatakan bahwa coklat memiliki banyak manfaat bagi tubuh. Salah satu mitos yang paling sering terdengar adalah coklat dapat meningkatkan kesehatan jantung.

Coklat hitam atau dark chocolate mengandung banyak nutrisi yang dapat menguntungkan bagi kesehatan. Coklat terbuat dari biji kakao yang merupakan salah satu sumber antioksidan terbaik. Penelitian menunjukkan bahwa coklat hitam dapat meningkatkan kesehatan dan menurunkan resiko penyakit jantung.

Apakah nutrisi yang terkandung pada coklat hitam?

Coklat yang berkualitas adalah yang memiliki kandungan coklat tinggi. Sepotong coklat hitam 100gram dengan kadar kakao 70-85% mengandung:
  • 11 gram serat
  • Zat besi
  • Magnesium
  • Tembaga
  • Mangan
  • Nutrisi lain yang terkandung adalah kalium, fosfor, seng, kalsium, vitamin K, dan selenium

Coklat juga mengandung 600 kalori dan gula dalam jumlah yang sedang. Asam lemak yang terkandung pada kakao sangat baik bagi tubuh. Kafein dan theobromine juga terdapat dalam coklat. Namun, kandungan kafein sangat kecil pada coklat sehingga tidak memberikan efek sulit tidur.

Antioksidan Terbaik
Salah satu manfaat terbaik dari coklat adalah kemampuannya untuk menangkal radikal bebas. Antioksidan adalah senyawa yang mampu menetralisir radikal bebas dan melindungi tubuh dari kerusakannya. Dua senyawa antioksidan yang terkadung pada coklat hitam adalah polifenol dan flavonoid.

Coklat Dapat Mencegah Kanker
Sifat antioksidan baik pada coklat merupakan dasar penelitian coklat mampu menjadi pencegah kanker. Namun masih perlu banyak penelitian untuk menegaskan hal tersebut.

Meningkatkan Kesehatan Jantung
Flavanol merupakan salah satu jenis flavonoid yang terkandung dalam coklat hitam dan menurut penelitian dapat memberikan efek positif pada kesehatan jantung. Flavanol diketahui dapat membantu menurunkan tekanan darah dan meningkatkan aliran darah ke jantung serta otak. Flavanol pada coklat hitam juga dapat mengurangi resiko penggumpalan darah dan stroke.

Memperbaiki Profil Kolesterol Total
Kandungan polifenol pada coklat dapat mengendalikan kolesterol. Mengkonsumsi coklat hitam selama tiga minggu dapat meningkatkan HDL atau kolesterol baik. Mengkonsumsi coklat hitam dengan kandungan kaya polifenol selama 15 hari dapat membantu menurunkan kolesterol total sebesar 6,5% dan LDL atau kolesterol jahat sebesar 7,5%. Mengkonsumsi coklat hitam yang biasa dapat menurunkan 6% kadar LDL dan meningkatkan HDL sebesar 9%.

Coklat Hitam Meningkatkan Fungsi Kognitif
Coklat hitam dapat membantu untuk meningkatkan fokus dan memori. Kandungan flavonoid pada coklatlah yang dapat meningkatkan kemampuan koginitif khususnya pada orang lanjut usia. Kokoa juga mengandung theobromin dan kafein yang memiliki sifat sebagai stimulant sehingga dapat meningkatkan fungsi otak

Coklat Hitam dapat Meningkatkan Aliran Darah dan Menurunkan Tekanan Darah
Flavanol pada coklat hitam dapat menurunkan aliran darah dan mengurangi tekanan darah. Pada suatu penelitian menyatakan bahwa coklat dan coklat hitam dapat menurunkan aliran darah dan menurunkan tekanan darah namun dalam tahap yang ringan.

Mungkin itu saja yang bisa saya bagikan pada kesempatan kali ini, semoga artikel kali ini bisa bermanfaat bagi kalian yang sedang mencari Manfaat Coklat Untuk Kesehatan Jantung.

Baca Sumber 1

Baca Sumber 2

0 Response to "Ternyata Coklat Sangat Bermanfaat Untuk Kesehatan Jantung"

Catat Ulasan

Mohon komentar yang sewajarnya

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel