Cara Translate Subtitle Film Drama Korea Dengan Mudah
Mungkin bagi pecinta drama korea yang selalu menunggu kehadiran episode selanjut nya di situs drakor favorit sobat masing - masing yang terkadang saat episode tersebut sudah di unggah oleh admin situs drakor tapi ternyata sub nya belum ada. Dan akhir nya kita pun harus menunggu lagi, menunggu admin nya untuk memasukan sub indonesia kedalam film drama korea yang sobat nantikan.
Pasti nya sobat penasaran dan ingin cepat - cepat menonton film drama tersebut. Bila sobat ingin cepat tanpa harus menunggu admin untuk memasukan subtitle nya, kenapa sobat tidak melalukan nya sendiri saja? Memang nya bisa? Bisa saja sob, dengan cara translate subtitle srt yang bahasa inggris ke bahasa indonesia.
Meskipun hasil nya tidak sebagus hasil translate dari para translate subtitle tapi setidak nya lumayan lah hasil nya masih bisa kita pahami meskipun bahasa nya terlihat baku. Yaa dari pada menahan rasa penasaran kan tidak ada salah nya bila sobat mencoba nya.
Bila sobat ingin mencoba untuk Translate Subtitle Film Drama Korea atau translate subtitle dari inggris ke indonesia atau dari bahasa lain sobat bisa ikuti langkah - langkah di bawah ini.
Cara Translate Subtitle Film Drama Korea Dengan Mudah
- Pertama silahkan sobat download aplikasi MX Player terlebih dahulu. Sobat bisa mendownload nya Disini
- Setelah itu silahkan sobat kunjungi situs subscene.com lalu sobat cari Judul Film Drama yang ingin sobat translate. Bila sudah ketemu silahkan sobat klik dan cari subtitle yang bahasa inggris. Lalu silahkan download file srt nya. Biasa nya file nya masih dalam bentuk zip jadi sobat harus mengekstra nya dulu.
- Bila sobat sudah mendapatkan subtitle bahasa inggris nya dan sudah di ekstra file zip nya. Sekarang sobat buka situs Syedgakbar
- Bila sobat sudah membuka situs yang tadi, silahkan sobat upload file srt yang barusan sobat download ke situs translator di atas tadi. Setelah di upload disitu nanti ada pilihan bahasa dan sobat pilih bahasa indonesia bila sobat ingin translate ke bahasa indonesia, atau sebalik nya.
- Sampai sini sobat jangan langsung klik Save As, tapi sobat scrool dulu isi dari teks nya sampai semua nya rata ke translate semua sampai akhir. Bila sudah di scrool sampai akhir, silahkan sobat klik pada tulisan Save As atau New untuk mendownload file srt yang sudah di translate.
Sampai disini sobat sudah berhasil mentranslate subtitle berbahasa inggris ke indonesia, dan sekarang cara memasukan subtitle yang sudah sobat translate ke aplikasi MX Player agar sobat bisa menonton film tersebut dengan hasil translate yang sobat buat tadi.
Cara Memasukan Subtitle Ke MX Player
Silahkan sobat buka aplikasi MX Player yang sudah sobat download. Lalu buka Video Film Drama yang sobat download setelah itu sobat klik menu lalu klik tulisan Teks Film dan Klik pada tulisan Buka, dsitu sobat cari hasil download file srt subtitle yang sudah sobat translate. Lalu klik file srt tersebut.Selesai! Sekarang sobat sudah bisa menonton film drama korea dengan subtitle hasil translate sobat sendiri.
Cara di atas bukan untuk film drama korea saja, semua film bisa sobat lalukan dengan cara di atas, bila subtitle tersebut masih dalam bahasa inggris.
Mungkin itu saja yang bisa saya bagikan pada kesempatan kali ini. semoga artikel ini bisa bermanfaat buat sobat yang sedang mencari Cara Translate Subtitle Film Drama Korea Dengan Mudah. Salam blogger!
0 Response to "Cara Translate Subtitle Film Drama Korea Dengan Mudah"
Catat Ulasan
Mohon komentar yang sewajarnya